Friday, August 3, 2018

Masjid Raya Al-Azhom


MASJID Raya Al A'zhom adalah masjid kebanggan warga Kota Tangerang dengan desainnya yang unik dengan lima kubah besar yang menjadi ciri khasnya. Kemegahan dan keunikannya menjadikan masjid ini menjadi salah satu landmark Kota Tangerang.

Dibangun di atas lahan seluas 2,25 hektare dengan luas bangunan 5.775 meter persegi serta lahan parkir 14.000 meter persegi menjadikan masjid dengan gaya arsitektur timur tengah ini adalah masjid terbesar yang ada di Kota Tangerang. Adapun masjid dengan warna dominan biru langit ini mampu menampung jamaah sebanyak 15.000 orang.

peletakan batu pertama pembangunan masjid dilakukan pada 7 Juli 1997 oleh Walikota Tangerang saat itu yaitu H Djakaria Machmud dengan Ketua Panitia Pembangunannya HMA Thahiruddin.

Pembangunan pun selesai pada 28 Pebruari 2003 dan diresmikan oleh Menteri Agama RI saat itu yaitu Said Agil Husin Al Munawar. Sementara seremonial peresmiannya juga dilakukan pada 23 April 2003 oleh Walikota Tangerang saat itu H Moch Thamrin.

Kemegahan dan keunikan masjid ini akhirnya menjadi daya tarik bagi para pengunjung dari berbagai daerah bahkan sering juga menjadi tempat shooting berbagai acara religi di televisi. "Bagi mereka kebanyakan tertarik karena keunikan kubahnya," tambah Yusuf.

Selain itu bagi warga Kota Tangerang juga masjid ini dijadikan sarana pusat kegiatan keislaman sebut saja pengajian dari sejumlah majelis taklim, Kultum sehabis shalat fardu, pengkajian Al Quran, Festival Al Azhom dan masih banyak lagi.

Sumber : dikutip dan diringkas dari https://tangerangkota.go.id/masjid-raya-al-azhom-miliki-kubah-terbesar-di-dunia

Setelah mengunjungi Masjid Raya Al-Azhom Kota Tangerang kita bisa mampir untuk membeli Oleh-oleh Khas Tangerang "Sate Bandeng Banten" yang letaknya tidak jauh dari Masjid Raya Al-Azhom yakni di Pintu Gerbang Sebelah Barat di Jalan Taman Makam Pahlawan.


Jalan-Jalan di Kota Tangerang kurang lengkap Tanpa Membeli Oleh-oleh Khas Tangerang Sate Bandeng Banten dari Rumah Ratu Sabanban.